Rabu, 21 Maret 2012

Jakarta- Yogyakarta

jam lima sore Bus Safari Dharma Raya meninggalkan Bekasi menuju Yogyakarta. Sendiri begini seperti diburu perasaan sedih. Walau selalu ada upaya untuk menyadari bahwa kesedihan adalah hal yang sia-sia namun begitu saja perasaan itu hinggap di dada.

Sepanjang jalan tol pemandangan cukup menyejukkan selepas dari hiruk pikuk Kota Jakarta pinggiran. Berpacu dengan matahari yang akan segera terbenam saya mengambil gambar dari balik kaca jendela. Pepohonan berdaun kecil berbaris membentuk hutan di kiri kanan jalan tampak sendu di mata saya, dengan pucuk-pucuk berwarna terang. Menyapu dedaunan yang rimbun menyembul dari sela-sela kegelapan ranting dan dahan.

Pemandangan dengan pepohonan yang dipenuhi daun-daun kecil seperti jutaan titik-titik dengan warna hijau kering kecoklatan dan bervariasi antara gelap dan terang itu, sangat saya kagumi karena memiliki kemiripan dengan lukisan Monet. Lukisan alam yang sangat natural dengan sedikit warna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar