Jam tujuh pagi kami baru bangun, badan pegal-pegal setelah perjalanan kemarin. Pagi ini rehat sambil mengisi waktu melihat-lihat pasar ikan di dekat pelabuhan L. Bajo.
Di sekitar tempat ini rumah-rumah nelayan berderet di pinggiran pelabuhan. di depan rumah mereka menjemur ikan-ikan kecil untuk dikeringkan.Sedangkan di barak-barak pasar ikan yang sudah dikeringkan dijual.Ikan-ikan kering ditusuk menjadi satu ikatan dan dijual per-ikat.Begitu juga ikan-ikan segar yang dijual di dermaga ikan,termasuk gurita dan cumi-cumi. Harga setiap ikat limabelas ribu rupiah. Di pasar ini tidak ada tawar menawar.
Di dekat pasar ikan juga ada pasar sayur dan rempah-rempah.di pasar ini dijual bunga sirih kering dan yang masih basah. Juga buah pinang muda, kapur sirih dsb.Sepertinya di sini masih banyak pengguna sirih pinang.Umumnya semua dagangan dijual dg satuan ukuran takaran termasuk buah kemiri ditakar dengan kaleng kecil bekas susu.Tawar menawar juga tidak terjadi di sini.Setelah belanja kami adik ipar saya yang masak' Pagi ini kami sarapan dengan santapan lezat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar